Harga Tiket & Fasilitas Green Grass Cikole Lembang Bandung SEPTEMBER 2023























Overview Green Grass Cikole
Green Grass Cikole, Perpanjangan Pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat atau PPKM Darurat Jawa Bali Mulai dibuka dan harus dengan Reservasi terlebih dahulu dan, Siapkan Aplikasi PEDULI LINDUNGI, Klik aja Tombol WhatssAppnya untuk reservasi.Jika Warna Hijau kalian Bisa Masuk. Demikian untuk menjadi Maklum, Terima Kasih atas perhatiannya. Bumi Perkemahan di Jawa Barat yang cukup muda usia dengan fasilitas hampir sama dengan sudara tua nya, yaitu Rancaupas Ciwidey. Beralamat lengkap di Cikole, Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat 40391 Indonesia. Berada di ketinggian 1300mdpl tepat di kaki gunung Tangkuban Perahu nan gagah perkasa, jam buka nya 24 jam.
Dibawah Pengelolaan Perhutani Kesatuan Bisnis Mandiri (KBM) Ecotourism Divisi Regional Jabar Banten, Bumi Perkemahan Green Grass Cikole Lembang Bandung bisa digunakan sebagai Camp Site couple (pasangan berdua aja) atau mandiri (Bawa dan setting sendiri perlengkapan Kemping), Family camp maupun big club dan atau Glamor Kemping (sudah ada di sini), Campervan (Kemping dengan mobil, tenda di dirikan dekat mobil) Meeting, Gathering (Family Gathering, Club Gathering), Wedding Party, Launching Product, Botram, Senam, Yoga, Outbound Event, Pree Wedding, pokoknya semua hal Fun, Ceria, dan Formal bisa dilakukan di area Green Grass Cikole Lembang ini.

Tempat Camping di Lembang Bandung ini jarak nya kurang lebih 200 meter dari jalan utama Bandung - Subang via Lembang memiliki suasana kebun pinus yg cukup rapat dengan tegakan yang lumayan banyak serta tanaman rumput hijau menghampar di setiap area hutannya. Lokasi Green Grass Cikole berdekatan berdekatan dengan Objek wisata:
- Cikole Jaya Giri Resort
- Bandung Treetop
- Orchid Forest
- Tangkuban Perahu
- Pemandian Air Panas Sariater
- Floating Market
- Farm House Susu Lembang
Area seluas 24 Hektar ini sangat kaya dengan vegetasi pohon pinusnya. Campers gak bakal kesulitan kalo mau menyalakan api unggun, karena starter pembakaran berupa kulit pinus kering sangat banyak tersedia di lokasi ini.

Green Grass Cikole Lembang Bandung adalah Tempat Kemping asik, ciamik, nyaman dan yang paling penting anda bisa berkemah di samping mobil, jadi tidak perlu cape bongkar logistik bawaan untuk keperluan berkemah.
Fasilitas Green Grass Cikole Lembang
Asli, fasilitas di Green Grass Cikole Lembang ini sangat lengkap. Selain Area Kemping luas yang terbagi menjadi 4 Blok (Blok A, B, C, dan D), Green Grass Cikole Lembang juga menyediakan:

- Mushola
- Stage Live Music
- Glamping atau Glamor Kemping
- Bobocabin nya Bobobox juga sudah sudah hadir di sini
- Outoor Meeting Room
- Taman Rusa (kayak di Rancaupas). Pengunjung bisa juga berinteraksi dengan 6 ekor rusa tutul atau axis axis atau rusa totol atau Spotted deer atau Chital deer, atau Axis deer, memberi makan dan berfhoto riang gembira bersama mereka
- Toilet (Banyak)
- Kamar Mandi (Banyak)
- Outdoor Wedding Area (daya tampung 2000-3000 orang)
- Signboard Guest Branding. Maksudnya tamu yang berjumlah lebih dari 100 orang dipersilahkan menempelkan stiker/embleem/atribut kebanggaan Group, Club atau Kelompoknya di Signboard tadi
- Area Permainan Outbound seperti Paint Ball, Archerry Tag, Flying Fox, dll
Harga
Tiket

Green Grass Cikole Lembang ini mematok harga tiket nya sangat murah, loh....Beneran !
Wisata Harian
- Tiket Masuk : Rp.15.000/orang/hari
- Roda 2 : Rp.5.000/unit/hari
- Roda 4 : Rp.10.000/unit/hari
- Roda 6 : Rp.20.000/unit/hari
Camping Reguler Mandiri
- Tiket Masuk : Rp.30.000/orang/malam
- Roda 2 : Rp.6.000/unit/hari
- Roda 4 : Rp.15.000/unit/hari
- Roda 6 : Rp.25.000/unit/hari
Camping Grup/Rombongan
- Tiket Masuk : Rp.30.000/orang/malam
- Area'Lokasi : Rp.500.00/grup/malam
- Roda 2 : Rp.6.000/unit/hari
- Roda 4 : Rp.15.000/unit/hari
- Roda 6 : Rp.25.000/unit/hari

Harga Sewa Tenda
Campers yang mau kemping tapi ga punya tenda, ambil paket ini aja, biar gampang !
- Rooftent + Landy 4 orang : Rp. 2.500.000
- Tenda 2 orang : Rp.250.000/orang
- Tenda 4 orang : Rp. 550.000/orang
- Tenda Regu 14 orang : Rp. 800.000
- Tenda Pleton 35 orang Rp. 1.600.000
- Sleeping bag Rp. 25.000/unit/malam
- Matras Spoon: Rp. 5.000//unit/malam
- kayu Bakar : Rp. 20.000/ikat
Harga Paket Kemping
Paket Camping Green Grass Cikole lembang ada 3 pilihan Paket kemping yang masin-masing berbeda Type tenda dan kapasitasnya

1. Paket Reguler Dome | Kapasitas 2-3 orang | Rp.200.000/Tenda
Fasilitas :
- Tenda
- Matras 1 Full Tenda
- Pasangdan Bongkar
- Pilih Lokasi Sesuai Keinginan
2. Paket Medium Dome | Kapasitas 2-3 orang | Rp.300.000/Tenda
Fasilitas :
- Tenda
- Matras 1 Full Tenda
- Pasangdan Bongkar
- Sleeping Bag
- Api Unggun
- Lampu Tenda
- Pilih Lokasi Sesuai Keinginan
3. Paket Premium Dome | Kapasitas 2-3 orang | Rp.400.000/Tenda
Fasilitas :
- Tenda
- Matras 1 Full Tenda
- Pasangdan Bongkar
- Sleeping Bag
- Api Unggun
- Lampu Tenda
- Kasur Karpet Full Tenda
- Pilih Lokasi Sesuai Keinginan
Extra Charge Rp.200.000, Area Khusus Campervan include Listrik + Kran Air ; Sharing

1. Paket Reguler Gamma | Kapasitas 4-5 orang | Rp.285.000/Tenda
Fasilitas :
- Tenda
- Matras 1 Full Tenda
- Pasangdan Bongkar
- Pilih Lokasi Sesuai Keinginan
2. Paket Medium Gamma | Kapasitas 4-5 orang | Rp.450.000/Tenda
Fasilitas :
- Tenda
- Matras 1 Full Tenda
- Pasangdan Bongkar
- Sleeping Bag
- Api Unggun
- Lampu Tenda
- Pilih Lokasi Sesuai Keinginan
3. Paket Premium Gamma | Kapasitas 4-5 orang | Rp.585.000/Tenda
Fasilitas :
- Tenda
- Matras 1 Full Tenda
- Pasangdan Bongkar
- Sleeping Bag
- Api Unggun
- Lampu Tenda
- Kasur Karpet Full Tenda
- Pilih Lokasi Sesuai Keinginan
Extra Charge Rp.200.000, Area Khusus Campervan include Listrik + Kran Air ; Sharing
Listrik
Kalau Campers mau terang benderang kayak di rumah, atau mau ngadain acara yang menggunakan sound system da nperalatan listrik lainnya, yaa wayahnyah harus pake listrik dari Genset dan listrik genset nya disediakan oleh pengelola untuk disewa :
- Generator 15.000 WATT : Rp.1.500.000/hari
- Generator 7.500 WATT : Rp.1.100.000/hari
- Instalasi Listrik ; Rp. 600.000/hari
Harga Outdoor Activity
Harga Paket outbound di Green Grass Cikole Lembang
- Fun Games : Rp. 150.000/orang
- Team Building : Rp. 250.000/orang
- Paint Bal War Games : Rp. 85.000/orang
- Pain Ball Shooting Target : Rp. 50.000/orang
- Off Road : Rp. 2.100.000/mobil
- Flying Fox : Rp. 25.000/orang
- Mobile Remote RC : Rp. 30.000/2 lap
Bawa Duit sendiri ya...jangan minta dibayarin temen !

jajal deh...cobain deh Kemping Di Green Grass Cikole Lembang ini. Kalo udah sekali nyobain, jangan pengen pindah rumah ke sini, ya !!!
Lokasi Green Grass Cikole Lembang
Sangat mudah untuk mencapai lokasi Green Grass Cikole Lembang ini. Dari arah Kota Bandung via Tol Purbaleunyi exit tol pasteur, dari arah Utara melaui akses jalan Tol Cipali, Subang, Purwakarta dan Ciater.
Disini kita kasih yang dari Tol Purbaleunyi via Exit Tol Pasteur aja, biar gampang.
Mudah kan?. Patokan kalo dari Exit Tol Pasteur Bandung, ikutin aja peta google nya, deket koq...ga nyampe 1 jam kalo kondisi trafic nya normal, mah !
Kalo trafic nya lagi padat mah, yaa..."Selamat jalan, Cinta...Balik lagi aja ke Dago !"...selamat bersenang-senang di suasana macet nya kota Bandung-Lembang tercinta!
Rules nya begini, Kalo kalian mau Kemping Silence ga terlalu banyak orang datanglah di weekday tapi kalo mau rame-rame datanglah di weekend, usahakan pergi dari lokasi masing-masing pagi banget untuk menghindari bad trafic jammed from Bandung City to Cikole Lembang.
See You Around, Cinta !!!